Sunday, June 2, 2013
Dibalik Gelombang Mematikan
Fajar masih malu tuk menampakkan sinarmya
Panggilan tuhan pun sudah mulai berkumandang
Sepi telinga ini tak mendengar apa-apa
Dilihat tenang namun nanti bergejolak
Dia mulai surut..
Dia mulai sepi...
Dan tak nampak kemarahan..
Namun tiba tiba
sang ombak mulai beraksi
Menggulung semua keelokan yang ada
Mengejar para manusia yang murka
Berusaha melahap dengan ganasnya
Dia meninggalkan duka
Rintih yang terdengar
Kesakitan yang terlihat
Mencari sanak keluarga yang hilang
Hilang-hialng entah kemana
Meminta bantuan pada sesama
Mengadah tangan ini terus mengadah
Belas kasih itu tujuannya
Air mata terus mengalir dengan derasnya
Tuhan pun berkata ini yang akan kalian terima
Segala kemaksiatan yang telah diperbuat
Sekarang tlah terlihat didepan mata
Menangis menyerukan namanya
Memohon ampun hanya itu caranya
Berserah dengan berdoa berharap akan dikabulkan
Sungguh tsunami ini membawa derita....
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
DON'T FORGET TO POST YOUR ROSE THOUGHT TOO...I MEAN COMMENT :)